Satu Lagi Pasien Dalam Pengawasan di RSUD Rohul Dinyatakan Sembuh
Rokan Hulu – Secara akumulatif, 6 warga Rohul dinyatakan sebagai Pasien Dalam Pengawasan (PDP) Covid 19, dua pasien sudah dinyatakan negatif atau sembuh, namun per 8 April 2020 satu warga Kecamatan Kepenuhan dinyatakan PDP.
Infromasi itu disampaikan Ketua Gugus Tugas COVID19 Rohul, H.Sukiman yang juga Bupati Rohul, melalui juru bicara (jubir) Gugus Tugas COVID 19 Rohul, Drs.Yusmar.M.Si, Rabu (8/4/2020) pukul 16.58 WIB.
Dijelaskan Yusmar yang juga Kepala Dinas Komunikasi dan Informasi (Kominfo) Rohul, dari jumlah PDP di Rohul secara kumulatif 6 orang, dan adanya penambahan 1 orang.
“Kini 5 orang masih dalam perawatan (isolasi), 1 warga sudah dipulangkan karena hasil swab negatif. Tiga pasien masih diisolasi di RSUD Rohul. Sedangkan 2 warga eks PDP setelah hasil uji negatif dan dinyatakan sudah sembuh,” kata Yusmar.
Dari keterangan Direktur RSUD Rohul dr. Novil, PDP hingga per 8 April 2020, 2 orang sudah sembuh, dan terjadi penambahan PDP 1 orang dari Kecamatan Kepenuhan. Riwayat perjalanan tidak ada, riwayat kontak dengan orang lain yang terinveksi juga tidak ada, hanya yang bersangkutan bertugas tidak menggunakan APD yang sesuai.
“Kini 4 pasien PDP sudah diambil sampel swab, sementara1 warga yang baru ditetapkan PDP belum. Kondisi pasien masih dalam perawatan,keluhan batuk dan sesak mulai berkurang, kini masih menunggu hasil swab dari Litbangkes Pusat,” ucap Yusmar menjelaskan secara rinci.
Dari data Gugus Tugas COVID 19 Rohul, warga Orang Dalam Pemantauan (OPD) mereka yang kembali dari luar Rohul atau warga lain yang datang ke Rohul dari daerah yang sudah terinveksi Covid 19.
Tercatat ODP 2.559 orang, status masih pemantauan1.685 orang, selesai pemantauan 874 orang tersebar di Rohul dan kini menjadi eks ODP. Artinya, setelah 14 hari dalam pantauan dan sudah selesai di pantau dengan kata lain (status aman).
“Untuk pasien positif 1 orang, sesuai keterangan Tim Medis, Direktur RSUD Rohul, untuk pasien positif COVID 19, Keadaaannya sudah mulai membaik.
Kesadaran baik, tekanan darah normal, jeluhan sesak berkurang dari hari kemarin,”
“Pasien positif juga dilaksanakan pemeriksaan penunjang laboratorium dan rotgen setiap 48 jam, sesuai tatalaksana protokoler Kemenkes hari ke 14 akan kita lakukan swab dan rapid test ulang,ungkap Yusmar. (Adv/Pemkab Rokan Hulu) laporan berita alfian tob.)
Leave a Reply