Keluarga Korban Data Dapodik Meminta Pihak Berwajib Periksa Kepsek SMPN 3 Pante Bidari

 

Selidikkasus.com Aceh Timur – Setelah diberitakan di media online selidikfaktahukum.com terkait dengan dugaan pemalsuan data dapodik siswa di SMPN 3 Pante Bidari kabupaten Aceh Timur, nama purnama Rizqi sudah dikeluarkan dari sekolah SMPN 3 Pante Bidari dan sudah bisa di daftarkan di sekolah yang iya daftarkan.

Hal tersebut disampaikan oleh Munawir abang kandung (wali murid) Purnama Rizqi di sebuah Cafe di Lhok Nibong, Sabtu 17 Oktober 2021

“Alhamdulillah berkat bantuan rekan media, data adik saya sudah dikeluarkan dari sekolah SMPN 3 Pante Bidari, dan sudah bisa didaftarkan di yayasan Ulumuddin uteunkoet Lhokseumawe, ujarnya

Saya sangat berterimakasih atas bantuan nya rekan media, mungkin tampa pemberitaan, adik saya sudah menjadi korban data dapodik, kata Munawir.

Lanjutnya, “Pihak sekolah jangan mengatakan bahwa data itu masuk sendiri melalui sistem, karena data dapodik itu di Input setelah kita mendaftar di sekolah tersebut, bukan sebelum siswa didaftarkan disekolah, jangan berasumsi karena zonasi, karena yang dimaksud zonasi itu adalah sekolah terdekat, bukan berarti datanya bisa masuk sendiri tampa di daftarkan siswa nya ke sekolah. Imbuhnya

“Pihak sekolah Jangan melakukan pembodohan terhadap masyarakat awam, ini merupakan salah satu contoh upaya pembodohan terhadap masyarakat awam. Cetusnya

Munawir menambahkan, “ini adalah kejahatan besar yang dilakukan pihak sekolah, walaupun adik saya sudah bisa didaftarkan ke sekolah lain, kejahatan yang dilakukan oleh pihak sekolah “tetap”, walaupun data adik saya sudah dikeluarkan, jangan berasumsi ini masalah sepele. Tambahnya

“Saya meminta kepada pihak berwajib untuk memeriksa pihak sekolah SMPN 3 Pante Bidari terkait kecurangan data dapodik yang dialami adik saya, apalagi menurut kepsek pengambilan data dapodik dari SD atas perintah Dinas, saya berharap agar Kasus ini diusut tuntas oleh pihak berwajib. Tuturnya

 

Reporter:Tim

2 Komentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*