Gempa Berkekuatan 6,2 Magnitudo di Kabupaten Blitar Terasa Hingga di Kediri dan sekitarnya.

Kediri, selidikkasus.com. – Goncangan gempa bumi terasa cukup kencang di Kediri dan sekitarnya Data resmi BMKG Indonesia, gempa berkekuatan 6,2 magnitudo terjadi pada pukul 19.09 Wib, Jumat (21/5/2021), dan tidak berpotensi tsunami.

Pusat gempa yang berada di Kabupaten Blitar, Jawa Timur. (BMKG Indonesia)
Untuk pusat gempa berada di 57 kilometer Tenggara Kabupaten Blitar, Jawa Timur dengan kedalaman 110 kilometer.

“Goncangan yang terjadi lumayan lama sekitar 10-20 detik, kami langsung keluar rumah takut terjadi apa-apa,” jelas salah satu warga dsn.Katang Desa Sukorejo Kec Ngasem Kabupaten Kediri , Nur Ayati kepada selidikkasus.com

Hingga berita ini ditulis belum ada laporan resmi dampak gempa yang baru saja terjadi. (Rud)