Kudus, Jateng :Selidikkasus.com-
Seorang remaja perempuan ditemukan adiknya dalam kondisi meninggal dunia di rumahnya di Desa Kedungdowo, Kecamatan Kaliwungu, Kudus. Teka-teki kematian gadis yang beranjak dewasa atau anak baru gede (ABG) itu masih dalam penyelidikan Polres Kudus.
Korban diketahui berinisial HKN. Remaja berusia 16 tahun itu tercatat sebagai pelajar kelas 2 di salah satu Madrasah Aliyah (MA) di Kudus.
Kris Yulian Anggraeni, perangkat Desa Kedungdowo mengatakan korban meninggal dunia sekitar pukul 10.00 WIB. Jenazahnya ditemukan tergeletak di lantai dapur rumah.
“Infonya tadi korban ditemukan meninggal sekitar pukul 10.00 WIB,” katanya saat ditemui di lokasi kejadian, pada Rabu (05/05/2021.
Lebih lanjut, Kris mengungkapkan kematian korban pertama kali diketahui oleh adiknya. Saat itu, adik korban masuk ke dalam rumah usai pulang sekolah.
“Adiknya pulang sekolah. Masuk rumah, manggil-manggil kakaknya tidak ada jawaban. Lalu pas dicek ke dapur korban sudah tergeletak di lantai,” tutur dia.
Saat ditemukan, korban dalam posisi terlentang dengan tali tambang melilit di lengan kanannya. Semula adik korban mengira kakaknya pingsan.
“Awalnya dikira pingsan. Setelah dibangunkan tidak ada respons. Lalu adiknya teriak minta tolong warga. Dari pemeriksaan tetangganya, korban sudah meninggal dunia,” terang Kris.
Setelah itu, keluarga korban melaporkan kejadian ini ke Pemerintah Desa Kedungdowo dan Polsek Kaliwungu. Kasus itu kini dalam penanganan tim gabungan Polsek Kaliwungu dan Polres Kudus.
“Meninggalnya mendadak, informasinya tadi pagi sempat mengantarkan adiknya pergi sekolah. Pas adiknya pulang tahu-tahu sudah meninggal dunia,” sambung dia.
Terkait penyebab kematian korban, Kris mengaku hal tersebut masih menjadi misteri. Sebab saat kejadian korban sedang sendirian di rumah.
“Bapak dan ibunya kerja. Adiknya sekolah. Korban di rumah sendirian,” imbuhnya.
(Teguh)
Leave a Reply