Kodim 1311/Morowali Mengucapkan Selamat HANI

Morowali- Dandim 1311/Morowali Mengucapkan Selamat Hari Anti Narkotika Internasional (HANI) 26 Juni 2020 khususnya di Kabupaten Morowali Provinsi Sulawesi Tengah

“Dandim 1311/Morowali Letkol INF Raden Yoga Raharja S.E, M.M M.I.Pol Ketika di temui diruanganya, Menyampaikan jadi sudah komitmen saya selaku komandan Kodim 1311/Morowali Dalam hal ini membantu Kepolisian dan Badan Narkotika Nasional(BNN) untuk Memberantas Narkoba yang ada di Morowali dan Morowali Utara,”Tegasnya.

Saya sangat Prihatin terhadap peredaran narkoba yang ada di Morowali maupun di Morowali Utara, untuk itu dengan segenap ketulusan yang ada didalam hati, dengan tugas pokok yang saya laksanakan, saya bertekad untuk membantu Jajaran Kepolisian dan BNN untuk Memberantas peredaran narkoba yang cukup Pesat yang ada di Morowali terutama di wilayah Bahodopi, tidak ada Pengecualian, No excuse tidak ada kompromi,”Terangnya

Bagi siapa yang mengedarkan Narkoba di wilayah saya, maka akan berhadapan dengan Para Anggota dan Jajaran Kodim 1311 Morowali karena tujuanya hanya satu adalah jangan sampai Generasi muda kita rusak, baik itu pikiran maupun nalurinya, sehingga dia tidak berbuat untuk bangsa dan negara ini,”Ungkapnya.

“Untuk itu sekali lagi saya tegaskan saya menyatakan perang Terhadap Peredaran Narkoba yang ada di wilayah Morowali dan Morowali Utara,”Tutupnya.

Erni