Setelah menjalani rapit test, pihak keluarga PDP Covid 19 yang meninggal dunia dinyatakan negatif Covid 19 .

Setelah menjalani rapit test, pihak keluarga PDP Covid 19 yang meninggal dunia dinyatakan negatif Covid 19 .

Pati, Jawa Tengah : Selidikkasus.com .
Setelah menjalani berbagai rangkaian tes kesehatan/ rapit test, seluruh pihak keluarga Pasien Dalam Pengawasan (PDP) covid 19 yang meninggal dunia pada Jumat, (24/04/2020) dinyatakan negatif Covid 19 .

Hal tersebut disampaikan oleh pihak keluarga kepada awak media Online Selidikkasus.com, melalui pesan Whatsapp (WA) pada Sabtu, (25/04/2020), pukul 10.00 wib.

“Alhamdullilah ,semua pihak keluarga tadi pagi, Sabtu (25/04/2020) pukul 08.00 wib sudah menjalani rapit test/ tes kesehatan di Puskesmas Desa karaban ,Kecamatan Gabus, Kabupaten Pati dan hasilnya semuanya negatif mas ” Ungkap salah seorang pihak keluarga yaitu MR (29 Tahun) .

Namun demikian, demi kebaikan bersama pihak keluarga juga menyampaikan kalau hasil rapit test harus dilakukan minimal 2X dalam waktu yang berbeda dan saat ini pihak keluarga juga menjalani isolasi mandiri minimal 14 hari .

Kusnan, selaku Kepala Desa (Kades) Karaban juga menyampaikan bahwa memang benar pihak keluarga sudah menjalani rapit test pada pagi hari ini, Sabtu (25/04/2020) pukul 08.00 wib.

“Iya memang benar Mas, hari ini sudah dilakukan rapit test terhadap pihak keluarga (3 anak dan Ibu) dan untuk sementara hasilnya negatif ” ungkap Kusnan, Kepala Desa Karaban .

Kusnan juga mengimbau kepada seluruh masyarakat, khususnya warga Desa Karaban, Kecamatan Gabus untuk selalu menjaga kesehatan, menjaga kebersihan, mengkonsumsi makanan yang bergizi, dan selalu menggunakan masker .

“Sebelumnya juga sudah saya sampaikan himbauan kepada seluruh masyarakat, bagi para perantau untuk tetap disana saja dan bagi yang sudah pulang agar berdiam diri di rumah, dapat melakukan isolasi diri, isolasi mandiri minimal 14 hari “Ungkap Kusnan.

(Sutono)

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*