Cegah Covid – 19, Kepala Desa Toiba & Sekcam Bualemo Serahkan Bantuan ( BLT DD)

“Banggai – Selasa, (19/05/2020), jam 09,00. wita pagi tadi , Pemdes Desa Toiba dan Sekcam Bualemo, menyalurkan bantuan langsung tunai dana desa, ( BLT DD), yang bertempat di aula Kantor Desa Toiba, Kecamatan Bualemo, Kabupaten Banggai, Provinsi Sulawesi Tengah.

Dalam rangka penyaluran Bantuan Langsung Tunai ini di hadiri langsung , Kepala Desa Toiba, Camat Bualemo yang di wakilkan Sekcam Bualemo,Danramil Bualemo yang di wakilkan Batibung Bualemo, ( Bintara Penghubung ), Serta seluruh jajaran Aparatur Desa Toiba.

“Sehubungan dengan kegiatan penerimaan bantuan langsung tunai dana desa ( BLT DD ), ini Kepala Desa Toiba , Hamzar Laajim, menyampaikan beberapa himbawan kepada warga/ masyarakat penerima bantuan langsung tunai ( BLT DD), Desa Toiba, yang terdampak Virus Corona, (Covid-19), untuk setiap warga/mastarakat mendapatkan bantuan uang tunai Rp 600.000/ bulan, yang di bayarkan selama tiga bulan,”ucapnya.

“Dan tak luput pula Kepala Desa Toiba, Hamzar Laajim menyampaikan himbawan, semoga bantuan ini dapat bermanfaat dan di manfaatkan sebaik-baik nya, untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari dalam rangka menghadapi polemik wabah Virus Corona ( Covid-19), ini dan saya berharap kepada masyarakat Desa Toiba, marilah kita bekerja sama dengan pemerintah Desa dan Kecamatan , untuk saling bahu membahu, satu sama lain nya dalam penanggulangan memutus mata rantai penyebaran Virus Corona ( Covid-19), ini dan saya ingatkan kembali setiap melakukan aktifitas sehari-hari, jangan lupa memakai masker, hindari kerumunan orang banyak dan melakukan penyemprotan disenfektan di tempat-tempat umum terkhusus rumah ibadah yang ada di desa toiba,”tutupnya.

Lp kordinator Banggai, Sulteng, Roby A Nasir & Sub/tim.

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*