Warga Tetap Ramaikan Thamrin-Bundaran HI Walapun CFD Tak Ada

Jakarta,selidikkasus.com -Kawasan Thamrin-Bundaran HI tetap diramaikan warga walaupun hari bebas ksendaraan bermotor yang dikenal dengan CFD ditiadakan,CFD disebar diberbagai titik untuk mengurangi kerumunan warga.

Pantauan wartawan dan selidikkasus.com sekira pukul 06.15 Wib,minggu 28/6 banyak warga yang berolah raga mulai dari jalan santai,berlari hingga bersepeda,padahal kendaraan bermotor roda dua,roda empat tidak tampak melintas.

Sebagian warga berjalan dibahu jalan,sebagian lagi berkelompok di jalaur kendaraan bermotor,diantara mereka terlihat hanya menggantungkan masker di leher tau dagu,dan beberapa warga terlihat tidak menjaga jarak dan tidak mengindahkan protokol kesehatan.

Petugas yang berjaga mulai dari Dinas Perhubungan,Satpol PP,Polisi hingga TNI tidak segan segan mengingatkan warga yang melanggar protokol kesehatan tersebut.

“Mas tolong jangan berkerumun” ujar petugas mengingatkan warga.

Pemerintah Provinsi DKI Jakarta sebelumnya menerangkan kawasan Sudirman Thamrin tidak lagi berlaku HBKB atau CFD sehingga kendaraan bebas melintas,meski boleh dilalui kendaraan namun Pemprov DKI Jakarta membolehkan warga yang ingin berolahraga dikawasa itu.

“Sudirman-Thamrin tidak tertutup untuk kendaraan,karena HBKB ditiadakan,hati minggu besok tidak ada penutupan lalu lintas” papar Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta Syafrin Liputo.

Pada hari pertama penutupan CFD minggu 21/6 yang lalu ribuan warga memadati kawasan tersebut,demi menghindari kejadian serupa Pemprov DKI Jakarta akhitnya menyebar kawasan CFD ke 32 titik di berbagai wilayah adminidtratif.

Rinciannya:
8 titik di Jakarta Pusat.
5 titik di Jakarta Timur.
6 titk di Jakarta Utara.
8 titik di Jakarta Barat.
5 titik di Jakarta Selatan.

(Gun’s/Jakarta)