Peringati Hari Bhayangkara ke-74 Kapolres Touna Serahkan Bantuan di Wakai Kepulauan

Palu- Dalam rangka memperingati hari Bhayangkara ke-74 Polres Tojo Unauna memberikan perhatian kepada masyarakat yang bermukim di Wakai Kepulauan, Sabtu (13/6/2020)

Dengan transportasi speed boad milik Satpolair Polres Tojo unauna, Kapolres Touna Akbp Alfred Ramses Sianipar, SIK, MH bersama romobongan bertolak dari Ampana menuju Wakai Kepulauan (Wakep) dengan perjalanan laut kurang lebih 4 jam.

Di Wakai Kepulauan Kapolres Touna dengan berjalan kaki mengunjungi satu persatu warga yang tidak mampu dan menyerahkan bantuan berupa satu sak beras 5 kg kepada setiap Kepala keluarga (KK)

Kepada media Kapolres Touna mengatakan masa pandemi covid-19 ini Polri tergerak untuk membantu kepada masyarakat yang terdampak, kegiatan ini sekaligus dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-74, Jelas Alfred

Sengaja saya bersama rombongan kunjungi daerah Wakai kepulauan selain untuk mengecek situasi kamtibmas juga sekaligus melakukan bhakti social di dua desa yaitu desa Kabalutan dan desa Dolong B, masing-masing ada 25 KK yang kami berikan bantuan,

Semoga bantuan yang kami berikan ala kadarnya tersebut setidaknya dapat membantu meringankan beban masyarakat pada masa pandemic covid-19, selain itu dihimbau masyarakat agar tetap mematuhi protokol kesehatanan penanganan covid-19,”tutup pamen dua melati ini.
Sub/Bidhumas

Yohanes