Kapolda Aceh, Siap Ungkap Kasus Korupsi di Aceh yang Terbengkalai

Kapolda Aceh, Siap Ungkap Kasus Korupsi di Aceh yang Terbengkalai

Aceh – Selidikkasus.com: Brigjen Pol Drs Wahyu Widada M.Phil diangkat menjadi Kapolda Aceh menggantikan Irjen Pol Drs Rio Septianda Djambak. Hal ini tertuang dalam Surat Telegram Kapolri Nomor: ST/385/II/KEP/2020 Tanggal 3 Februari 2020.

Data yang dihimpun oleh awak media, sosok mantan Kapolda Gorontalo ini spesialis dibidang reserse dan pernah menjabat sebagai Dirreskrimsus Polda Banten.

Hal ini membuat warga Aceh sumringah karena yakin sosok Kapolda Aceh baru ini akan mengungkap banyak kasus korupsi di bumi Serambi Mekkah yang masih terbengkalai. Pasti banyak koruptor yang gemeteran dan tidak menduga sosok beliau menjadi Kapolda Aceh.

Lulusan terbaik Akpol 1991 ini diharapkan menyikat habis koruptor yang selama ini mengeruk kekayaan pribadi melalui APBK dan APBA ataupun proyek APBN di Aceh.

Brigjen Wahyu Widada di kenal sangat taat beribadah dan memiliki ketegasan dan jiwa pemimpin yang kuat.

Berikut profil singkatnya Kapolda Aceh :

Brigjen. Pol. Drs. Wahyu Widada, M.Phil. (lahir di Wonosari, Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta, 11 September 1969; umur 49 tahun) adalah seorang perwira tinggi Polri yang sejak 14 Oktober 2018 menjabat sebagai Wakapolda Riau.

Wahyu yang merupakan lulusan terbaik Akpol 1991 ini berpengalaman dalam bidang reserse. Sebelumnya, dia menjabat sebagai Karojianstra SSDM Polri.

Riwayat Jabatan Kapolda Aceh :

  1. Kapolsek Metro Pademangan
  2. Wakapolres Bekasi
  3. Kapolres Pekalongan (2009)
  4. Sespri Kapolri (2009)
  5. Kapolres Tangerang Kabupaten (2010)
  6. Kapolres Metro Tangerang (2011)
  7. Dirreskrimsus Polda Banten (2013)
  8. Analis Kebijakan Madya Bidang Pidter Bareskrim Polri (2014)
  9. Staff Kepresidenan (Pamen Bareskrim) Kabagren Rojianstra Ssdm Polri (2016)
  10. Wakil Ketua Bidang Administrasi dan Kemahasiswaan STIK/PTIKKarojianstra SSDM Polri (2017)
  11. Wakapolda Riau (2018)
  12. Kapolda Gorontalo (2019)

Lp. Berita Team Selidikkasus.com Wilayah Aceh.

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*