Jelang Pengukuhan, AWPI Sultra Gelar Rapat Pemantapan Organisasi Bersama Pengurus.

Kendari, Asosiasi Wartawan Profesional Indonesia Sulawesi Tenggara (AWPI – Sultra) gelar rapat internal menjelang pengukuhan pengurus defenitif.

“Insyaallah dalam waktu dekat AWPI Sultra dikukuhkan,” ujar Pelaksana Tugas (Plt) Ketua Asosiasi Wartawan Profesional Indonesia Sulawesi Tenggara (AWPI- Sultra) Tajudin Sido SH.MH.

Menurutnya, selama ini kepengurusan tidak terkoneksi ke pusat, makanya kita lakukan perubahan, sebelum dikukuhkan kita lakukan pemantapan dengan pengurus yang ada.

“Nanti  kita cocok-an dan perbaiki nama – nama pengurus,  agar kita bisa meminta rekomendasi dari APWI pusat,” sebutnya.

Dalam berorganisasi kata Tajudin, kita harus kompak, tidak boleh saling menjatuhkan, saling menghargai dan yang terpenting kita harus mematuhi UU No. 40 Tahun 1999 Tentang Pers dan Kode Etik Jurnalistik (KEJ).

“Saya dalam waktu dekat akan jumpa Ketua Umum APWI dan Sekjen, makanya kita perlu melengkapi semua administrasi organisasi, agar SK definitif bisa ambil dari AWPI Pusat dan seterusnya kita akan bentuk pengurus AWPI disetiap kabupaten/kota di Sultra,” ucapnya.

Sementara itu,MUH.RAHMA yang dipercaya sebagai angota AWPI mengajak semua teman- teman di AWPI agar bekerja sesuai dengan koridor yang ada.

“Ikuti semua aturan organisasi, UU No.40 tahun 1999 tentang Pers dan KEJ,” imbuh wakaperwil di salah satu media online nasional provinsi Sultra ini.

(lp.berita.muh)