Aceh Timur, Aceh – Selidikkasus.com: Terkait pengeroyokan tragis yang menghilangkan nyawa dari saudara Alm. Muhammad Basri warga Aceh yang telah di tuduh sebagai maling yang telah merampas kendaraan sepeda motor di Jl. Raya Wana Kencana Sektor 12,4 Ciater Tangerang, pada Pukul 00.21 WIB 8 Mei 2020, Korban amuk massa tersebut adalah pekerja di tempat Cargo di Tangerang yang hanya ingin membeli rokok di Alfamart di dekat lokasi kejadian, Jum’at (08/05/2020).
Amukan massa yang mengeroyoki saudara Muhammad Basri hingga meninggal tersebut mendapat kecaman dari berbagai pihak salah satu nya yaitu Gerakan Aneuk Muda Sosial Aceh yang sering di sebut GAMS ACEH yang mengutuk keras tindakan tersebut. Ketua GAMS Aceh Riski Maulizar menyampaikan “Sungguh itu perbuatan yang sangat biadap, dimana saya benar benar mengecam keras para oknum yang telah dengan sengaja dan merasa penuh sensasi atas penuduhan sepihak dan pengeroyokan terhadap Muhammad Basri hingga meninggal, saya minta kepada Bpk Kapolri agar kasus ini benar benar di usut sampai tuntas dan memberikan sanksi Hukum dengan selayaknya yang berlaku”.
Lanjut riski “saya mengucapkan terimakasih yang sebesar besarnya kepada semua kalangan masyarakat Aceh perantauan yang berada di wilayah tersebut yang telah membantu atas penanganan dan juga pemulangan jenazah korban dan mengurus semua perihal yang terkait atas korban penganiayaan muhammad Basri”, Ungkap Tokoh muda Aceh yang juga mengenal korban tersebut.
Kita mendoakan bersama sama kepada Almarhum semoga khusnus khatimah dan kejadian ini juga menjadi pelajaran dan pengajaran kepada kita semua semoga kita selalu dalam lindungan Allah swt. Tutup Riski
Laporan: M Ilham (MIS97)
Leave a Reply