Siaga Bencana Covid-19 Kecamatan Bungah Bangun Dapur Umum.

Siaga Bencana Covid-19 Kecamatan Bungah Bangun Dapur Umum.

Gresik – Selidikkasus.com Kecamatan Bungah Kab. Gresik Jawa Timur membangun dapur umum. Dapur itu mulai memasak yang kemudian dibagikan ke rumah masyarakat yang terdampak corona. Ditarget ada 200 bungkus nasi bisa dibagikan ke masyarakat.

Uniknya, yang memasak hingga membungkus adalah unsur tiga pilar mulai Camat, Kapolsek dan Danramil dibantu petugas Satpol PP dan juga staf Kecamatan.

Camat Bungah Kiki Nuryadi mengungkapkan dapur umum ini akan dioptimalkan untuk memenuhi kebutuhan masyarakat yang terdampak corona. Untuk bahan-bahan yang dimasak merupakan bantuan dari Pemprov Jatim.

“Jadi ini dari Pemprov. Kami optimalkan di kecamatan. Rencannya setiap hari saat hari kerja kita memasak dan membagi nasi bungkus untuk berbuka puasa ke warga terdampak Covid-19,” kata Kiki, Kamis (30/4/2020).

Dijelaskan lebih jauh oleh Kiki, ke depan ia ingin juga mengajak masyarakat yang mampu untuk berbuat ikut serta dalam penanganan Covid-19 khususnya di Kecamatan Bungah.

“Semoga ini berkelanjutan dan juga diikuti masyarakat yang mampu untuk bersinergi membuat dapur umum dan nasi bisa dibagikan kepada masyarakat,” imbuhnya.

Sementara itu, Kapolsek Bungah AKP Sujiran menambahkan, aksi yang dilakukan ini sebagai bentuk sinergitas di tingat kecamatan dalam rangka memberikan perhatian kepada masyarakat terdampak Covid-19.

Dalam penyaluran, ungkap Sujiran ia bersama TNI akan melakukan pembagian door to door ke rumah warga serta menjalankan prinsip physical distancing atau berjarak sekitar satu meter.

“Jadi tidak diberikan ke warga langsung. Tapi kita yang jemput bola ke masyarakat terdampak Covid-19 untuk dibagikan,” jelasnya, menambahkan. Sementara saat PSBB Gresik dapur umum dioptimalkan di setiap kecamatan.

LP- Korda Gresik F.Ihsan

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*