
TapungHulu – Jalan perkebunan penghubung antara Desa Sukaramai dengan Desa Danau lancang terancam putus karena kurangnya perhatian dari pemerintah daerah kabupaten Kampar
Menurut Ariyusuf Halawa, SE Ketua PAC GRIB JAYA kec. TapungHulu, Rusaknya jalan tersebut diakibatkan karena kendaraan pengangkut TBS dan Material lain keperusahaan-perusahaan yang bermuatan lebih atau over kapasitas, menurutnya muatan mobil tersebut harus ditertibkan oleh Dinas Perhubungan kab. Kampar jangan dibiarkan bagaikan barang tak bertuan, karena kalau dibiarkan maka jalan tersebut bisa terputus total dan berakibat fatal pada ekonomi masyarakat ujarnya.
Menurutnya perusahaan juga harus ikut bertanggungjawab mengganti kendaraan pengangkut TBS dan Material disesuaikan dengan kondisi dan kapasitas jalan karena banyaknya jalan yang berlobang bisa membahayakan nyawa seseorang.
Ditempat yang berbeda salah seorang warga berinisial RZ sangat menyayangkan perusahaan yang tidak ambil pusing dan bertanggung jawab atas resiko kepada masyarakat tutupnya.