Babinsa koramel 404/06 mengecek harga sembako di sejumla pedagagng di desa pulau pangging SDL

Babinsa Koramil 404-06 semendo, Koptu Fredy Fuad melaksanakan pengecekan ketersediaan harga sembako secara langsung di kios-kios dan pedagang di desa Pelakat kecamatan Semende Darat Ulu pada hari Rabu tanggal 19 Maret 2024

Koptu Fredy Fuad menyampaikan Pengecekan sembako tersebut, dilaksanakan guna memantau perkembangan dari harga kebutuhan masyarakat di Kios-kios serta pedagang di waktu bulan suci Romadhon.

Dalam Kunjunganya, Babinsa juga menanyakan berbagai harga kebutuhan pokok baik itu beras, gula, minyak goreng, telur, daging, ayam, susu, cabe, sayur dan buah, serta kebutuhan lainnya.

Untuk itu, kita lakukan pengecekan kebutuhan primer ke lapangan kepada pedagang secara langsung, diwaspadai ada oknum pedagang yang menaikan harga tanpa mengikuti kebijakan dari pemerintah sesuai harga normal,” Jelasnya.

Dari hasil pantauannya, rata-rata harga bahan kebutuhan masyarakat masih ada yg mulai naik “Sesuai pantauan saya, rata-rata harga kebutuhan warga terutama bahan sembako yang ada di kios-kios hingga saat ini masih ada yang stabil memang ada beberapa bahan kebutuhan yang naik, tapi itu masih dalam batas kewajaran, seperti harga beras, cabai, daging, ayam harganya sudah mulai naik, ” pungkas Babinsa

Di kesempatan berbeda danramil 404-06 Semendo kapten Inf Sugiyanto menyampaikan perlu peran serta pemerintah daerah untuk mengadakan operasi pasar seperti pasar murah khusus nya di desa Pelakat umumnya di kecamatan Semende Darat Ulu untuk meringankan beban masyarakat terhadap kebutuhan sembako sehingga dapat menekan harga supaya harga terjangkau dan tidak memberatkan masyarakat.

Lp:Nopri Hartono

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*