Terbongkar ” Ada Temuan BPK Dalam Belanja Modal Pemkab Tanjab Barat TA 2021 Sebesar Rp 17.331.987.143,78

 

Jambi. Ternyata ada segudang temuan Badan Pemeriksaan Keuangan BPK Provinsi Jambi dalam pengelolaan keuangan APBD Kabupaten tanjab barat TA 2021 yang terdapat pada realisasi belanja modal yang merupakan aset tetap, sebesar Rp 17.331.987.143,78. Ungkap LHP BPK.

Salah satunya yaitu adanya temuan BPK pada dinas kesehatan tanjab barat dalam belanja modal berupa pembangunan WC,Towar air, Halaman parkir, Gd limbah dengan temuan sebesar Rp 529.255.301,97

Selanjutnya ada juga temuan BPK pada dinas PERKIM tanjab barat sebesar Rp 14.500 862.341,81 yaitu
berupa pekerjaan pemasangan instalasi lampu jalan.

Kemudian ada juga temuan BPK pada belanja modal dinas PUPR tanjab barat sebesar Rp 2.236.969.500,00 berupa aset tetap yang dioperasikan oleh pihak lain.

Dan temuan BPK ini juga menyasar pada dinas Dukcapil yaitu aset berupa kendaraan bermotor dengan niermula dari kecurigaan wartawan mengenai Rp 225.000.000,00

Terkait hal ini beberapa kepala SKPD menolak untuk ditemui wartawan saat diberitahu keperluan terkait adanya temuan BPK.

Dikutip dari lhp bpk, terkait hal ini Bupati tanjab barat dan Sekda menyatakan sependapat dengan temuan BPK tersebut.Ungkap LHP BPK.

Menanggapi hal ini ketua JRPM provinsi jambi, Pak Golan mengatakan” Negeri ini sudah rusak, Seharusnya pihak instansi terkait bidang Tipikor seperti kejaksaan dapat menelusuri setiap adanya temuan BPK yang alasannya mencurigakan, tanpa harus menunggu adanya masyarakat membuat aduan resmi kepihak APH. Ujarnya. / ngl