
Gresik- Di penghujung Bulan Ramadhan tak menyurutkan aktivitas Noto Utomo selaku anggita DPRD Kabupaten Gresik. Kali ini Noto Utomo menggelar Publick Hearing di halaman rumahnya Dsn Perengkulon Melirang. Legislator putra daerah ini meminta masukan atas inisiatif raperda tentang Perlindungan Pekerja Migran Indonesia yang di gagas komisi IV.
Kemudian setelah menyerap aspirasi, kedepan pihaknya akan mengusulkan kepada komisinya untuk di godok dan dibahas.
“Semoga ranperda ini bermanfaat bagi masyarakat utamanya kaum pekerja migran,” ujarnya. Senin(17/4/2023)
Menurut Noto, ranperda tentang pekerja migran ini harus digarap serius. Melalui ranperda ini upaya perlindungan tenaga kerja lebih maksimal.
“Gresik salah satu kabupaten dimana warganya banyak yang bekerja di luar negeri, oleh karenanya pemda harus memperhatikan hak pekerja baik dari segi hukum dan keamanan,” tuturnya
Ketua Fraksi PDI-Perjuangan Kabupaten Gresik menambahkan, melalui publick hearing atau jaring aspirasi ini dirinya meminta agar produk kebijakan yang di terbitkan nantinya berpihak pada pekerja, khususnya pekerja migran.
“Jadi kami di dewan akan mendorong pemda untuk memberikan informasi dan permintaan pekerja migran,menyelenggrakan dan memfasilitasi pelatihan calon pekerja,hingga penempatan calon pekerja,” tutup Cak Noto yang di prediksi melenggang kembali menjadi anggota DPRD Kabupaten Gresik periode ketiga ini.
Lp-Fn