Bupati Morowali Serahkan 60 Unit Motor dan 10 Unit Alat Panen

 

Morowali- Salah satu bentuk tindaklanjut program Bupati Morowali dan Wakil Bupati Morowali untk meringankan kesulitan dan kebutuhan para petani yang ada di wilayah Kabupaten Morowali provinsi Sulawesi Tengah.

“Bupati Morowali Drs. Taslim menyatakan pemberian Alat Panen dan Motor hari ini di jaga baik- baik dan harus rasa memiliki, Mohon dirawat. Ia meminta agar alat yang ada hari ini jangan ada yang keluar dari daerah Morowali,” Ungkap disambutannya, Jumat(14/04/2023)

‘Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan (DPKP) Kabupaten Morowali, Andi Irman menjelaskan, melihat kondisi dillapangan teman-teman Penyuluh Pertanian Lapangan (PPL) belum memiliki kendaraan karena bagaimana kita pikirkan sejahtera petani.

Dan hari ini Alhamdulillah bukan hanya sejahtera petani tapi sejahtera Aparat inilah yang dinamakan Sejahtera Bersama.

“Pembagian Motor sejumlah 60 Unit ini salah satu bentuk tanggungjawab pemerintah daerah kabupaten Morowali untuk memberikan sarana prasarana kepada Aparatur pelayan sebagai bantuan Operasional kepada mereka. ini bukan diserahkan secara pribadi, ini Dinas. untuk menunjang teman-teman PPL dilapangan,” kata Andi Irman.

Ia menguraikan Motor didapat semua oleh PPL di sembilan kecamatan dan Alat panen ini tersebar di Kecamatan Sektor Pangan Witaponda, Bumi raya, Bungku barat, dan Bungku timur, sejumlah 10 Unit alat panen, Tutup.

Redaksi

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*