PT. RUJ Janji Bohong Warga Nambo Tagih Sewa lahan 1 Miliyar

 

Morowwli- Aksi Unjuk rasa Masyarakat Desa Nambo Kecamatan Bungku Timur Kabupaten Morowali Provinsi Sulawesi Tengah yang di Pimpin oleh Korlap (Kordinator Lapangan) Aliansi Pemuda Nambo (AiPena) mendatangi Kantor PT. RUJ (Resky Utama Jaya) untuk menagih janji kesepakatan bersama uang sewa lahan Jety Terminal Khusus(Tersus)

Aliansi Pemuda Nambo(Aipena) menyatakan bahwa Informasi sesuai kesepakatan bersama antara pihak perusahaan dengan masyarakat tertera dalam berita acara dan telah disepakati pembayaran lahan sewa Jety senilai 1 Miliyar yang akan dibayar 2 kali dalam setahunya.akan tetapi perjanjian sewa lahan Jetty yang dimulai pada bulan Agustus 2021 hingga Agustus tahun 2022 ini pihak perusahaan tak kunjung menempati Janjinya,”Kamis(1/9/2022)

Sehingga kegeraman masyarakat Nambo pun mencuak.pasalnya janji-janji perusahaan yang akan membayar 2 kali setahun pun tak ditepati sementara jatuh tempo kesepakatan bersama pembayaran 1 tahun 1 Miliyar juga belum ditepati

Menurut salah satu warga yang ikut aksi, hal inilah yang mendasari sejumlah masyarakat Nambo turun melakukan aksi, hingga menutup jalan masuk ke perusahaan dikarenakan lahan sewa jetty belum dibayarkan.

“Ini masyarakat demo, karena kami menuntut lahan sewa jetty yang telah kami sepakati bersama, yang hingga sekarang sudah jatuh tempo tapi tidak ada kejelasan,” Kata warga Nambo yang juga ikut aksi.

Kami ada berita acara kesepakatannya, ini ditandatangani oleh pihak perusahaan PT RUJ diatas materai, Ketua BPD, Kepala Desa, Babinsa, Kapolsek Bungku Tengah dan tokoh masyarakat,” lanjutnya.

Aksi dipimpin oleh Aswar dan berlangsung selama satu jam berjalan dengan aman, hingga ada keputusan akan diadakan kembali pertemuan besok pada jam 2 di Pasar Nambo antara masyarakat dengan pihak perusahaan,”Tutup.

Red

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*