Dua Anggota Terluka dan Harus Dirawat Saat Penyerangan di Polsek Ciracas

Jakarta,selidikkasus.com -Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus memaparkan penganiayaan terhadap dua anggota Polisi terjadi saat terjadi penyerangan di Polsek Ciracas Jakarta Timur dan kelompok penyerang itu berpaspasan dengan dua anggota Polisi yang sedang patroli.

Dalam insiden penuerangan tersebut kedua anggota Polisi itu terluka dan harus dirawat di RS Polri Kramatjati,pelaku penyerangan yang membuat kedua anggota Polisi tersebut belum bisa diodentifikasi dari mana dan motifnya apa.

“Berpaspasan ditengah jalan dengan anggota yang melakukan patroli,dan sekarang korban sedang dilakukan perawatan di RS Kramatjati” papar Yusri di Polsek Ciracas,sabtu 29/8.

Sejumlah kendaraan rusak,kaca gedung Polsek pun ada yang pecah saat penyerangan terjadi sekitar pukul 01.00 – 02.00 dini hari.

Mengutip yang dilansir Antara,selain anggota Polisi korban penganiayaan,juga ada warga sipil yang menjadi korban penganiayaan pelaku penyerangan,korban harus dirawat di Rumah Sakit dan kendaraan korbanpun dirusak pelaku.

Saat ini Polisi sedang menggelar olah tempat kejadian perkara yang dipantau langsung oleh Kapolda Metro Jaya Irjen Nana Sujana dan Pangdam Jaya Mayjen Dudung Abdurachman,pihak TNI atau Pangdam Jaya turut memantau olah TKP ini belum diketahui.

(Lp Gun’s Kaperwil Jakarta)