Seminggu Selesai Diaspal, Proyek Dana Desa di Pegagan Julu VII Sudah Rusak

 

SelidikKasus.com.Dairi – Pengerjaan proyek pengaspalan jalan yang bersumber dari anggaran dana desa di Desa Pegagan Julu VII Kecamatan Sumbul, Kabupaten Dairi dikerjakan asal jadi.

Pasalnya baru satu minggu selesai diaspal, Jalan alternatif Tumanggor Dolok (Dusun II)
yang menghubungkan Desa Pegagan Julu VII dengan Pegagan Julu VIII sudah rusak.

Pantuan media, proyek pengaspalan jalan yang bersumber dari anggaran dana desa tahun 2025 tersebut dikerjakan asal-asalan dan diduga tidak sesuai rencana anggaran biaya (RAB)..

Dilokasi juga tidak terlihat adanya plank proyek yang menunjukan informasi pengerjaan dan dana anggran yang digunakan.

Kepala Desa Pegagan Julu VII, Juara Purba saat dikonfirmasi melalui WhatsApp nya mengatakan, pengaspalan jalan bersumber dari dana desa tahap II tahun 2025.

Saat ini proyek masih dalam tahap pengerjaan dan belum bisa dilanjutkan karena cuaca musim penghujan.

“Cuaca lagi musim penghujan, sehingga pengerjaan belum bisa kami lanjutkan,” terangnya.(brm).