KONGRES JARNAS.INDO KE I, LOOKING TOWARDS A BRIGHTER FUTURE”

 

Yogyakarta, 19 April 2025 telah berlangsung kongres JARNAS INDO di Hotel Royal Ambarukmo. Acara ini berlangsung seharian penuh, dengan agenda utama yaitu Deklarasi dan Pengukuhan Pengurus Pusat JARNAS.INDO yang disertai dengan penandatanganan Akta Notaris sekaligus penandatanganan SK kepengurusan oleh Pendiri JARNAS.INDO. Perkumpulan Jarnas dibentuk oleh para mantan aktivis mahasiswa pacsa ’98 yg saat ini masih aktif di berbagai macam sektor, seperti di serikat buruh dan tani, membangun jaringan bisnis dan juga ada yang aktif berpolitik.
Happy Kurniawan sebagai Ketua Umum yang terpilih secara aklamasi menyampaikan beberapa hal penting di dalam kongres JARNAS.INDO, yang Pertama Jaringan Nasional Indonesia yang kemudian disingkat JARNAS.INDO dibentuk sebagai organisasi perkumpulan berskala nasional yang bersifat modern dan kekinian untuk menjawab tantangan anak jaman saat ini. Kedua JARNAS.INDO sebagai wadah sinergitas antar anggota untuk meningkatkan dan mengembangkan kapasitas masing personalnya. Ketiga JARNAS.INDO di desain sebagai organisasi yang akan bersinergi dengan pihak manapun yang mempunyai kesamaan misi untuk mewujudkan keadilan dan kesejahteraan bagi seluruh lapisan masyarakat Indonesia.
Selain mengukuhkan ketua umum, kongres JARNAS.INDO juga menunjuk Adhi Wibowo sebagai Ketua Harian dan Damar Panca Mulya sebagai Sekjend JARNAS.INDO periode 2025-2030. Keduanya dipercaya secara aklamasi oleh peserta kongres untuk memimpin roda organisasi kedepan.
Adhi sebagai ketua harian mengarahkan kepada anggota JARNAS.INDO yang tersebar di 20 Provinsi (Sumut, Sumbar, Sumsel, Riau, Kepri, Jambi, Lampung, Jabar, Jakarta , Banten, Jateng, DIY, Jatim, Sulsel, Sulteng, Sulbar, Malut, NTB, NTT dan Papua Barat) untuk saling bahu membahu membantu program pemerintah dalam mengentaskan kemiskinan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat Indonesia. “JARNAS.INDO akan mendukung dan mengawal program pemerintah sepanjang program tersebut bermanfaat dan tepat sasaran”. Ungkapnya (19/04/2025)
Damar Panca Mulya yang akrab di panggil Bung Oncom menambahkan, JARNAS.INDO akan mengembangkan strategi pemberdayaan masyarakat dengan mendorong program pembentukan UMKM dan Koperasi masyarakat pekerja sebagai upaya untuk membangun ekonomi mandiri. JARNAS.INDO memahami betul bahwa persoalan utama masyarakat Indonesia saat ini adalah persoalan ekonomi. Minimnya lapangan pekerjaan dan sulitnya mengakses permodalan untuk berwirausaha menjadi faktor utama bagi masyarakat untuk dapat bertahan hidup dari gempuran resesi ekonomi global yang melanda saat ini. JARNAS.INDO berharap program ini bisa saling bahu membahu diantara stakeholder dan bersinergi dengan pemerintah pusat maupun pemerintahan daerah dalam rangka mewujudkan percepatan Indonesia Emas di tahun 2045, sebab menurut pria berumur 42 tahun ini, “Indonesia Emas adalah milik kita semua, bukan hanya milik segelintir orang”. Tegasnya.