Tanamkan Kepekaan Sosial Sejak Dini, Puluhan Siswa RAM 73 Miftahul Ulum III Berbagi Takjil

 

Gresik- Bulan Ramadan adalah bulan berbagi, bulan meraih amal kebaikan. Hal itu di tunjukkan oleh siswa siswi RAM 73 Miftahul Ulum III Perengkulon Bungah Gresik dengan berbagi takjil menjelang berbuka puasa.(20/3/2025)

Dengan antusias dan riangnya mereka membagikan ratusan bingkisan takjil di depan gedung sekolahan bagi pengguna jalan. Kurang dari lima menit bingkisan takjil tersebut ludes dibagikan warga sekitar.

Kepala RAM 73 Miftahul Ulum III, Fuji Irviayanti mengatakan, pembagian takjil di bulan Ramadan ini merupakan salah satu cara untuk menghidupkan Sunnah Muhammad SAW yang selalu berbagi dan suka menyantuni.

“Untuk menanamkan kepekaan sosial dan sifat kedermawanan sejak kecil,” kata Fuji

Lebih lanjut Ia mengatakan, selain mengajarkan sifat dermawan, suka berbagi terhadap sesama.

“Alhamdulillah anak anak senang bisa berbagi, kegiatan ini diharapkan dapat menambah nilai nilai kebaikan sejak dini, serta membentuk karakter anak agar tumbuh menjadi pribadi yang peduli terhadap sesama, semoga tahun depan bisa lebih baik,”ujar Kepala RAM yang energik ini.

Salah satu siswa, Syauqi mengaku senang bisa ikut serta dalam kegiatan berbagi takjil ini. Ia bersama teman teman lain memberikan langsung kepada penerima.

“Tentu senang sekali, tadi bisa memberikan secara langsung kepada warga pengguna jalan,” ujarnya singkat yang di dampingi Mecca teman sekelasnya.(*)