Pramuka SMA Negeri 1 Baktiya Ikut Berpartisipasi Peduli Banjir

Selidikkasus.com- Aceh Utara. Pramuka Sekolah SMA Negeri 1 Baktiya mengadakan aksi galang dana untuk korban banjir Aceh Utara di Panton Labu dan bekerjasama dengan Masyarakat Relawan Indonesia (MRI) Kecamatan Baktiya/Baktiya Barat Minggu (13/12/2020).
“Kami mendukung penuh kegiatan ini dan kami sangat mengapresiasi atas aksi peduli kemanusiaan yang dilakukan oleh adek-adek kami yang ada di pramuka, dengan aksi mulia ini siswa siswi SMA Negeri 1 Baktiya telah memberikan kontribusi nyata untuk masyarakat yang sedang menimpa musibah banjir di wilayah aceh utara dan aceh timur beberapa hari sebelumnya”, jelas Jalaluddin, S.Pd, M.Pd, selaku Kepsek dan Mabigus SMAN 1 Baktiya .
Pimpinan Sangga (Pinsa) Pramuka SMA Negeri 1 Baktiya Muhammad Reza mengatakan “Alhamdulillah acara hari ini berjalan lancar dan terima kasih banyak kawan-kawan dari Pramuka dan kepada ACT-MRI Aceh Utara khusus MRI Kecamatan Baktiya/Baktiya Barat yang telah mengajak kami untuk ikut berpartisipasi dalam aksi peduli banjir Aceh Utara, kita fokus aksi galang dana di kota Panton Labu aceh utara dan di sekitarnya”, tutur Reza.
Ketua MRI Kecamatan Baktiya/Baktiya Barat Maulana juga menyampaikan
“Aksi peduli ini kita adakan untuk membantu korban banjir beberapa hari sebelumnya di Aceh Utara sekitarnya, kami ucapkan terima kasih atas partisipasi kawan-kawan dari Pramuka dan relawan MRI semoga ini menjadi amal tambahan untuk kita semua”, tutupnya.
Laporan: Hendra Saputra