Ada Tambahan Konfirmasi 31, Covid-19 Di Gresik Masih Tinggi

Gresik-selidikkasus.com -Kasus terkonfirmasi Covid-19 di Kabupaten Gresik Jawa Timur masih cukup tinggi. Hari ini tim Gugus Penanggulangan dan Pengendalian Covid-19 Kabupaten melaporkan ada tambahan 31, jadi total keseluruhan 1.381 kasus.

Tambahan terkonfimasi itu tersebar di beberapa Kdcamatana yakni Kecamatan Balongpanggan dari desa Pacuh 1, Kecamatan Cerme 3 dari desa Jono 1, dan Morowudi 2, Kecamatan Driyorejo ada 5 dari desa Petikan 1, Tanjungan 1, Karanganding 1, Randegansari 1 (meninggal), dan Kesambenwetan 1 juga (meninggal.

Sementara Kecamatan Duduksampeyan dari Desa Glanggang 1, Kecamatan Gresik 11 dari Desa Karangturi 2, Kramat Inggil 2 (1meninggal), Sidokumpul 1, Sidorukun 1, Sukorame 3, Tlogopatut 1, dan Trate 1, Kecamatan Kebomas 4 dari Desa Gulomantung 1, Sekarkurung 1, Giri 1, dan Kebomas 1. Sedang dari Kecamatan Manyar ada 4 konfirmasi positif yakni dar Desa Suci 1, Yosowilangun 1, Peganden 1 dan Pongangan 1, Untuk Kecamatan Menganti 2 masing masing 1 dari desa Setro dan Sidowungu.

Jurubicara Tim Gugus Penanggulangan dan Pengendalian Covid-19 Kabupaten Gresik, drg Saifuddin Ghozali melalui keterangan tertulis membenarkan bahwa hari ini ada tambahan 31 terkonfirmasi yang tersebar di delapan kecamatan.

“Memang benar ada tambahan kasus positif sebanyak 31, masih cukup tinggi penyebaranya sehingga total menjadi 1.381,” ujarnya.

Lebih lanjut Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Gresik menyampaikan ada tambahan konfirmasi 31, hari ini juga ada pasien sembuh sebanyak 21, yakni dari Kecamatan Benjeng 2 dari Desa Sirnoboyo 1, Kedungrukem 1, Bungah 3 dari Desa Watuagung 2, Melirang 1, Driyorejo 1 dari Desa Gdung, Gresik 8 dari Karangturi 7, dan Kemuteran 1, Kedamean 2 dari Slemoit 1 dan Tulung 1, Manyar 3 dari Desa Yosowilangun 1, Suci 2, Menganti 1 dari Desa Sidojangkung dan Kecamatan Sidayu 1 dari Desa Srowo.

“Alhamdulillah hari ini ada tambahan sembuh sebanyak 21, melihat perkembangan pasien sembuh semakin hari menunjukkan tren yang cukup bagus semoga kedepannya bertambah baik,” pungkas Ghozali.

(Koordinator Gresik-Jatim Fununul Ihsan)