
Aceh Utara, Selidikkasus.com – Keuchik Tar Paya Dua, beserta perangkat desa mulai dari Sekdes, tuha peut, kaur, melaksanakan tugas mulianya yaitu meyalurkan dana bantuan yg berasal dari Anggaran Dana Desa selama Covid-19 pada lebaran ke – 4, pembagian ini adalah tahap pertama yang di mulai bulan mei, Juni, dan juli, berturut turut selama 3 bulan dengan besaran jumlah Rp.600.000/penerima sebanyak 140 orang, Rabu (27/05/2020).
Tepatnya pembagian dana desa tersebut di selenggarakan di meunasah paya dua, yang secara simbolis di salurkan oleh Muspika Bandar Baro Kapolsek, Danramil, dan Camat.
Keuchik TAR, walau pembagian BLT – DD ini dilaksanakan di Hari Raya Idul Fitri, tanpa mengenal waktu kami tetap bekerja dan lebih mengutamakan kepentingan masyarakat dari pada kepentingan keluarga, walau saat lebaran ini kami belum sempat bersilaturrahmi berkunjung ketempat Mertua, kami tetap mengurus kepentingan masyarakat banyak. Tutur Keuchik Tar sambil tersenyum.
Tambah Keuchik Tar Paya Dua, semoga kedepannya bisa menjadi contoh kepada Gampong – gampong lain bahwa demi masyarakat banyak kita harus siap melaksanakan tugas kapan saja. Pungkasnya.
Laporan : Gunawan Koordinator Kota Lhokseumawe dan Aceh Utara.