Kapolres Banggai Gelar Safari Jumat di Masjid Masjid Al-Hikmah Soho

Banggai- Ditengah wabah Covid-19, Kapolres Banggai AKBP Satria Adrie Vibrianto SIK MH, mengajak lapisan masyarakat untuk tidak panik. Sebab virus ini dapat dicegah dan disembuhkan

Pesan itu disampaikan Kapolres Banggai saat melaksanakan Safari Jumat Kamtibmas kepada jamaah Masjid Al-Hikmah, Kelurahan Soho, Kecamatan Luwuk, Jumat (17/07/2020) Kegiatan ini dalam rangka menjalin silaturahmi dan sinergitas dengan masyarakat

Diadaptasi Kebiasaan Baru ini kita harus saling menjaga satu sama lain dengan tetap disiplin terhadap protokol kesehatan dari pemerintah yaitu, cuci tangan, pakai masker, jaga jarak dan jaga pola hidup sehat,” ucap Kapolres.

Pada kesempatan itu juga, AKBP Satria mengajak masyarakat agar tetap menjaga dan menjalin silaturahmi serta persaudaraan khususnya menjelang Pilkada Serentak tahun 2020, demi terciptanya kamtibmas yang kondusif

“Meskipun beda pilihan silaturahmi harus tetap terjaga. Perbedaan bole saja, tapi ingat kita punya satu tujuan yaitu memajukan Kabupaten Banggai,” sebut AKBP Satria

Perwira dua melalti ini mengungkapkan bahwa, Polres Banggai akan tetap mengutamakan profesionalitas, netralitas dan tegak lurus dalam penegakan hukum serta menjamin kenyamanan dan keamanan di tengah masyarakat

Kami Polri dan TNI akan Netral dalam menjaga dan mengamankan Pilkada Serentak tahun 2020,”Terang AKBP Satria

Diakhir kegiatan Kapolres Banggai menyerahkan bantuan sarana ibadah kepada Pengurus Masjid Al-Hikmah,Kelurahan Soho

Lp/Roby

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*