Satuan Brimob Polda Sumut Perduli; membagikan sembako kepada warga kurang mampu di kota medan

SELIDIKKASUS.COM – Kota Medan, Dampak dari pandemi Covid-19 saat ini, masyarakat kota medan sekitarnya terlihat membatasi aktivitas di luar rumah baik bekerja maupun berdagang sehingga berimbas kepada stabilitas ekonomi. Melihat situasi saat ini, Satuan Brimob Polda Sumut bergerak membagikan sembako kepada warga yang kurang mampu di Kota Medan sekitarnya, Sabtu(18/04/2020)

Adapun tujuan personil satuan brimob palda sumut yang melaksanakan kegiatan ini berharap dapat meringankan beban untuk masyarakat yang dari imbas Covid-19 sehingga apa yang diberikan dapat membantu dalam kehidupan sehari hari masyarakat kurang mampu.

Salah satu driver ojek online bapak Agus mengatakan bahwa apa yang telah diberikan oleh Satuan Brimob Polda Sumutini sangat bermanfaat bagi saya dan keluarga karena dampak dari Covid-19 ini sangat terasa, orderan sepi dan harus berfikir keras untuk mencari kebutuhan sehari-hari buat keluarga saya, dan alhamdulillah saya mendapatkan rezeki dari bapak bapak Brimob,”Imbuh Pak Agus deriver ojol

Kegiatan Personil Brimob Polda Sumut membagikan paket sembako ini mulai dari Jalan Jendral Sudirman , Jalan Diponegoro , Jalan Balai Kota , Jalan Gatot Subroto , Jalan Iskandar Muda , Jalan Sunggal , Jalan Dr. Mansyur dengan sasaran kaum dhuafa , pedagang , pemulung , tukang becak , driver ojek online.

Personil Satuan Brimob membagikan sembako kepada kaum dhuafa di simpang Jalan Iskandar Muda Medan, Sabtu(18/04/2020)

Dansat Brimob Polda Sumut Kombes Pol Abu Bakar Tertusi,S.I.K.,SH. mengatakan bahwa pembagian sembako ini semata mata untuk kepentingan masyarakat karena kita tau saat ini adalah masa masa yang sulit bagi Negara dan Bangsa kita.

Kombes Pol Abu Bakar juga mengungkapkan inilah saat nya bagi kita semua untuk bergerak membantu dan meringankan beban yang dipikul oleh saudara saudara kita dan dengan pemberian ini pasti akan sangat berarti bagi mereka.

Kepada para kawan kawan dan rekan rekan sekalian, disaat saat seperti ini kita di uji dan dituntut untuk menggelorakan jiwa sosial kita melalui wujud berbagi, dan dengan tindakan sosial kita ini yang positif impact nya akan sangat terasa nyata.”Tutup

Sumber : Humas Polda Sumatera Utara.

LP Wartawan. Miki Syafrizal Nasution

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*