Suratmi : Ternyata Polisi Sangat Perduli Pada Rakyat Kecil Seperti Saya
Jakarta,selidukkasus.com – Ditengah mewabahnya virus corona yang disebut juga Covid-19,dan diberlakukannya PSBB di Jakarta,Polda Metro Jaya menunjukan kepeduliannya kepada warga masyarakat jakarta dengan salah satunya membagikan sembako kepada warga yang membutuhkan.
Kepada awak media selidikkasus.com sabtu 18/4,Irjen Nana Sujana selaku Kapolda Metro Jaya memaparkan “Pembagian sembako yang dilakukan anggota Polri ini semata mata sebagai bukti kepedulian Polri kepada warga masyarakat,terutama ditengan mewabahnya virus mematikan dan diberlakukannya PSBB sekarang ini tentu banyak warga masyarakat yang sangat membutuhkan sembako karena mereka mau keluar rumah merasa takut sebab selalu dibayangi virus corona atau Covid-19 ini” paparnya.
Ditempat lain Agusalim seorang petugas kebersihan kepada wartawan mengatakan “saya kaget sedang asik nyapu kok dipanggil Polisi,dalam hati saya bertanya saya ini salah apa?begitu saya dekati Bapak bapak Polisi itu memberikan saya kejutan berupa paket sembako,saya sangat terharu dan dalam hati menangis juga bersyukur mendapat rezeki yang tidak terduga,saya sangat berterima kasih pada bapak bapak polisi itu atas kepeduliannya pada kami rakyat kecil”katanya.
Ditempat terpisah Suratmi petugas kebersihan juga mengatakan “Terima kasih kepada bapak polisi yang tadi lewat dia berhenti hanya untuk memberikan paket sembako pada saya,ternyata Polisi sangat perduli pada rakyat kecil seperti saya ini,semoga bapak polisi yang tadi panjang umur dan dilimpahkan rejekinya oleh Tuhan Yang Maha Kuasa Amin ” imbuhnya seraya mengusap air mata harunya.
(lp-berita-Gun’s & Tim)
Leave a Reply